https://dishutkaltim.com/admin/images/gambar_berita/1717151762_ps2024.JPG

Rapat Rencana Pembangunan Wilayah Terpadu Berbasis Perhutanan Sosial

Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Timur mengadakan rapat Rencana Pembangunan Wilayah Terpadu Berbasis Perhutanan Sosial Dikota Balikpapan Provinsi Kalimantan Timur. Acara diadakan di Swiss bell Hotel Balikpapan pada hari kamis 31 Mei 2024. Guna Mempercepat Pengelolaan Pengembangan Usaha Perhutanan Sosial, Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Timur saat ini melakukan pemetaan potensi dan peluang agar dapat mempersiapkan rencana pengembangan Wilayah Terpadu (Integrated Area Development) yang fokus pada Penguatan Tata Kelola, Arah Kebijakan, Strategi Pemanfaatan, Perlindungan Kawasan dan Sumberdaya pada wilayah Perhutanan Sosial dan sekitarnya. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan dapat menciptakan persepsi yang sama sehingga dapat menyelesaikan tantangan dan hambatan dalam Program Perhutanan Sosial guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan Hutan Lestari.